Sebagai salah satu negeri besar
dengan sejarah panjang, bicara tentang China tidak akan luput dari sejarah yang
melatarbelakanginya. Salah satunya adalah tentang masa-masa kekuasaan Dinasti
Ming (1368-1644). Sepanjang sejarah China, dinasti ini merupakan salah satu
dinasti yang didirikan dari pemberontakan petani.
Ironisnya, keruntuhan Dinasti
Ming menyebabkan Beijing jatuh ke tangan pemberontak yang dipimpin oleh Li
Zicheng. Sang kaisar ke-16, Chongzhen pun merasa tak tidak berdaya dan
mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri di bukit belakang Zijin Cheng (The
Forbidden City).
The Forbidden City |
Jejak sejarah tidak berhenti
begitu saja. Zijin Cheng yang merupakan kompleks istana kaisar dengan lebih
dari 8.000 ruangan ini juga memiliki catatan Dinasti Qing. Anda pun dapat
menjadi saksi sejarah dengan menelusuri bangunan yang telah menjadi obyek
wisata favorit ini.
Xi Ju Lake |
Selain mengunjungi istana yang
terletak di tengah-tengah kota kuno Beijing, Anda dapat melanjutkan perjalanan
ke Hangzhou. Terdapat Danau Xi Ju yang terkenal dengan legenda siluman ular
putih.
Wisata alam lainnya dapat
dinikmati saat bertolak ke daerah Kunming. Anda akan disuguhkan kecantikan
Jiuxiang Cave, gua dengan stalaktit dan stalagmit yang menawan. Kemudian,
bertualanglah menuju kawasan Stone Forest (Hutan Batu). Objek wisata ini
terbentuk dari kapur karena organic dan perubahan kerak bumi dalam yang
mengalami erosi. Tempat ini dikenal juga sebagai pemandangan ajaib nomor satu
di kolong langit.
Stone Forest |
Menjelajahi China hanya salah
satu cara menikmati keunikan kawasan Asia Timur. Destinasi lain yang patut
ditelusuri selanjutnya adalah Taiwan dan Hongkong. Kedua negara ini menyuguhkan
atraksi-atraksi wisata yang tak kalah menarik.
Berkunjunglah ke Taiwan, Anda
dapat melihat objek utama yang terdapat di Hualien, yaitu Taroko Gorges. Wisata
alam yang juga terkenal dengan sebutan Grand Canyon Asia ini terhampar sepanjang
19 kilometer dengan banyak bukit, gua, dan lembah. Pemandangan spektakuler ini
tentu akan membuat hati semakin tertambat.
Berada di negara yang mayoritas
penduduknya memeluk agama Buddha, tidak lengkap jika melewatkan Buddha Museum
Center. Museum yang baru diresmikan pada akhir tahun 2011 ini memiliki delapan
pagoda setinggi 30 meter. Simak pula pesona patung Buddha setinggi 50 meter
yang merupakan patung tertinggi di dunia.
Mongkok, Hongkong |
Sementara itu, Hongkong merupakan
destinasi yang cocok bagi Anda yang gemar belanja, khususnya. Kota Surga
Belanja Asia ini menawarkan beragam tempat yang dapat dikunjungi. Misalnya,
Ladies Market yang berlokasi di Mongkok. Beragam aksesoris perempuan disediakan
dengan harga terjangkau.
Atraksi wisata lain yang menjadi
favorit adalah taman hiburan Hongkong Disneyland. Taman yang berada di tanah
sebelah Teluk Penny, Pulau Tantau ini dibuka untuk umum sejak tahun 2005.
Habiskan waktu Anda dan keluarga untuk merasakan berbagai wahana yang menyenangkan.
Jika tertarik untuk bertualang
lebih jauh lagi, segera Anda hubungi Golden Rama Express. Biro wisata ini
menawarkan paket perjalanan yang nyaman dengan harga terjangkau. Jadikanlah
momen liburan Anda tak terlupakan. (by Kompas)
No comments:
Post a Comment