Thursday, April 26, 2012

Info Wisata Golden Rama : Jelajahi Pesona Kawasan Asia Timur


Sebagai salah satu negeri besar dengan sejarah panjang, bicara tentang China tidak akan luput dari sejarah yang melatarbelakanginya. Salah satunya adalah tentang masa-masa kekuasaan Dinasti Ming (1368-1644). Sepanjang sejarah China, dinasti ini merupakan salah satu dinasti yang didirikan dari pemberontakan petani.

Ironisnya, keruntuhan Dinasti Ming menyebabkan Beijing jatuh ke tangan pemberontak yang dipimpin oleh Li Zicheng. Sang kaisar ke-16, Chongzhen pun merasa tak tidak berdaya dan mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri di bukit belakang Zijin Cheng (The Forbidden City).
The Forbidden City
 Jejak sejarah tidak berhenti begitu saja. Zijin Cheng yang merupakan kompleks istana kaisar dengan lebih dari 8.000 ruangan ini juga memiliki catatan Dinasti Qing. Anda pun dapat menjadi saksi sejarah dengan menelusuri bangunan yang telah menjadi obyek wisata favorit ini.
Xi Ju Lake
Selain mengunjungi istana yang terletak di tengah-tengah kota kuno Beijing, Anda dapat melanjutkan perjalanan ke Hangzhou. Terdapat Danau Xi Ju yang terkenal dengan legenda siluman ular putih.

Wisata alam lainnya dapat dinikmati saat bertolak ke daerah Kunming. Anda akan disuguhkan kecantikan Jiuxiang Cave, gua dengan stalaktit dan stalagmit yang menawan. Kemudian, bertualanglah menuju kawasan Stone Forest (Hutan Batu). Objek wisata ini terbentuk dari kapur karena organic dan perubahan kerak bumi dalam yang mengalami erosi. Tempat ini dikenal juga sebagai pemandangan ajaib nomor satu di kolong langit.
Stone Forest
Menjelajahi China hanya salah satu cara menikmati keunikan kawasan Asia Timur. Destinasi lain yang patut ditelusuri selanjutnya adalah Taiwan dan Hongkong. Kedua negara ini menyuguhkan atraksi-atraksi wisata yang tak kalah menarik.

Berkunjunglah ke Taiwan, Anda dapat melihat objek utama yang terdapat di Hualien, yaitu Taroko Gorges. Wisata alam yang juga terkenal dengan sebutan Grand Canyon Asia ini terhampar sepanjang 19 kilometer dengan banyak bukit, gua, dan lembah. Pemandangan spektakuler ini tentu akan membuat hati semakin tertambat.

Berada di negara yang mayoritas penduduknya memeluk agama Buddha, tidak lengkap jika melewatkan Buddha Museum Center. Museum yang baru diresmikan pada akhir tahun 2011 ini memiliki delapan pagoda setinggi 30 meter. Simak pula pesona patung Buddha setinggi 50 meter yang merupakan patung tertinggi di dunia.
Mongkok, Hongkong
Sementara itu, Hongkong merupakan destinasi yang cocok bagi Anda yang gemar belanja, khususnya. Kota Surga Belanja Asia ini menawarkan beragam tempat yang dapat dikunjungi. Misalnya, Ladies Market yang berlokasi di Mongkok. Beragam aksesoris perempuan disediakan dengan harga terjangkau.

Atraksi wisata lain yang menjadi favorit adalah taman hiburan Hongkong Disneyland. Taman yang berada di tanah sebelah Teluk Penny, Pulau Tantau ini dibuka untuk umum sejak tahun 2005. Habiskan waktu Anda dan keluarga untuk merasakan berbagai wahana yang  menyenangkan.

Jika tertarik untuk bertualang lebih jauh lagi, segera Anda hubungi Golden Rama Express. Biro wisata ini menawarkan paket perjalanan yang nyaman dengan harga terjangkau. Jadikanlah momen liburan Anda tak terlupakan. (by Kompas)

Friday, April 20, 2012

Info Wisata Golden Rama : Wisata Baru Hadirkan Pesona yang Berbeda


Wisata Baru Hadirkan Pesona yang Berbeda

Siapa yang tak ingin menjelajahi Benua Eropa dengan atraksi-atraksi wisatanya yang mendunia? Beberapa negara seperti Inggris, Perancis, Italia, dan Belanda sejak lama menjadi destinasi favorit. Namun, Anda bisa menemukan sisi lain keindahan Eropa yang dapat membuat hati semakin tertambat.

Sebagian besar wisatawan hanya mengenal negara-negara Eropa Barat. Sementara itu, masih banyak negara unik yang memiliki wisata khas. Wisatawan dapat mengunjungi destinasi-destinasi baru seperti Spanyol, Portugal, Maroko, Rusia, Skandinavia, dan Balkan, ucap Divisi Outwest PT. Golden Rama Express Yocky Alfonsius.

Setiap destinasi tentu menawarkan keunikan masing-masing. Berkunjung ke Spanyol, Anda akan dibuat terpukau dengan beragam kekayaan budaya yang dimiliki. Sempat cukup lama dikuasai Bansa Muslim Moor, pengaruh budaya Timur Tengah cukup kental di beberapa negara bagian Spanyol. 
Plaza de Espana
Untuk menikmati arsitektur bersejarah, bertandanglah ke Granada, Spanyol Selatan. Disana terdapat Istana Alhambra, tempat tinggal Raja Moor tempo dulu. Nikmati pula suasana taman dan air mancur yang sejuk di Taman Generalife. Setelah itu, beralihlah ke Seville untuk melihat Taman Maria Luisa, Giralda Cathedral and Tower. Sementara pada malam hari, Anda dapat menyaksikan Flamenco Show.
Flamenco Show
 Beralihlah ke Portugal, Anda dapat berkelana ke Lisbon. Kota yang menjadi pintu gerbang utama negara ini menawarkan beberapa obyek wisata yang menarik. Salah satunya, Anda dapat melihat Padrao dos Descobrimentos (Monument to The Discoveries). Monument yang berada didekat muara Sungai Tagus ini berfungsi untuk memperingati peristiwa sejarah pada abad ke-15 dan 16.
Monument to The Discoveries
Anda dapat mencari alternative destinasi dengan keluar dari Benua Eropa sejenak agar tidak menjemukan. Ambil saja rute yang tidak jauh dengan menyeberang ke kawasan Afrika Utara dengan waktu tempuh 1 jam. Nikmatilah city tour di Casablanca, kota yang terkenal dengan pembuatan film James Bond pada tahun 1980-an. Disana, Anda akan menjumpai Masjid Hassan II, masjid terbesar di Maroko dan terbesar ketiga di dunia.
Norwegian Fjords
Setelah puas menyelidik pesona budaya dari wisata baru Eropa, Anda akan dibuat terpukau dengan wisata alam Rusia dan Skandinavia. Jangan lupa untuk singgah ke Norwegia, terutama kota Gudvangen. Dengan menggunakan fjord cruise, Anda dapat menikmati fjord-fjord Norwegia yang terkenal indah dan menakjubkan. Pemandangan tebing-tebing curam yang menjulang tinggi dan pesona gletser yang membentuk air terjun akan membuat And terpukau.

Bagian Eropa lainnya yang menarik dikunjungi adalah negara-negara Balkan atau Eropa Tenggara. Pada era 90-an, wilayah ini santer diberitakan dengan isu konflik politik. Namun, kini kehidupan penduduk jauh terasa lebih tenang dan nyaman dengan kondisi politik yang stabil. Anda antara lain dapat menapakkan kaki di Slovenia, negara terkaya diantara negara-negara pecahan Yugoslavia. Disana terdapat Gua Postojna dengan kedalaman 20 kilometer dan terbentuk selama ribuan tahun dari aliran sungai Pivka.
Postojna Cave
 Jika tertarik untuk bertualang lebih jauh lagi, segera Anda hubungi Golden Rama Express. Biro perjalanan ini menawarkan paket perjalanan dengan harga terjangkau. (Kompas)

Wednesday, April 4, 2012

Info Wisata Golden Rama : Ragam Atraksi Wisata di Belahan Dunia

Hidup akan semakin berwarna jika diisi berbagai pengalaman. Moleknya alam, uniknya bangunan sarat sejarah, serta atraksi wisata tak cukup hanya di tonton lewat televise dan media lainnya. Semua keindahan itu akan semakin menggetarkan jiwa jika dinikmati langsung dan bersama keluarga atau teman dekat.
 
Ragam atraksi wisata menarik yang tersebar di penjuru dunia dapat dijadikan pilihan untuk mengisi lembar demi lembar buku kehidupan Anda. Benua Eropa merupakan salah satu destinasi yang selalu marak dikunjungi wisatawan dari berbagai Negara. Alam yang memesona, bangunan unik, dan iklim yang sejuk adalah beberapa alasan benua ini begitu diminati pelancong di segala penjuru dunia.

Amsterdam, Belanda adalah salah satu destinasi yang tak pernah luput dari incaran wisatawan. Anda akan disuguhkan pemandangan mekarnya bunga-bunga disejumlah taman. Disana terdapat kebun tulip terbesar yakni Keukenhof yang terletak di Kota Lisse, sekitar 30 menit naik bus dari Amsterdam.
Windmill and Tulip Flowers
 Selain bunga tulip yang bermekaran, bunga-bunga lainnya pun tak kalah indahnya untuk dinikmati, seperti bunga hyacinth, daffodil, juga anggrek.

Ratusan ribu pengunjung mendatangi taman ini setiap tahun, baik wisatawan lokal maupun mancanegara. Tak hanya bunga yang disuguhkan di kota ini, tetapi juga struktur bangunan kincir angin yang unik akan memberikan pemandangan mengesankan.

Kota menarik lainnya adalah Paris, Perancis. Bagi pecinta fashion, kota ini adalah surga karena mereka dapat berbelanja produk bermerek, seperti Louis Vuitton, Hermes, Chanel, dan Balenciaga dengan harga relatif lebih murah.
Eiffel Tower, Paris
 Selain itu, kota ini memiliki beragam atraksi wisata menarik, seperti Menara Eiffel yang berdiri di ketingian 300 meter. Anda pun akan disuguhkan pemandangan menakjubkan berupa lampu gemerlap di menara ini yang dapat dinikmati pada malam hari.

Museum Louvre yang dulunya merupakan istana Kerajaan Perancis juga layak dikunjungi. Museum ini begitu unik dan menarik karena terdapat 35.000 koleksi karya seni, diantaranya lukisan Mona Lisa karya Leonardo da Vinci.

Selain negara-negara di Eropa, negara Asia tak kalah menariknya. Suguhan atraksi menarik pun dapat dijumpai di belahan benua Asia, contohnya Jepang dan Hongkong. Negeri Sakura memiliki Gunung Fuji yang merupakan gunung tertinggi di Jepang yang dikelilingi lima danau yang terbentuk akibat letusan gunung Fuji pada masa lampau.
Osaka Castle
Selain gunung, keunikan Kota Osaka dan Tokyo jangan sampai terlewatkan. Osaka begitu memikat karena terdapat banyak sungai serta jembatan terbanyak di Jepang. Karena jumlahnya yang nyaris tak terhitung, Osaka dijuluki kota “808 bangunan jembatan”. Osaka castle yang terletak di atas bukit, ditengah kota Osaka seolah tak mau ketinggalan menyuguhi pemandangan eloknya. Pengunjung dapat menikmati bunga sakura berkembang disekitarnya. Masyarakat akan memenuhi taman ini sambil menikmati keindahan bunga dengan berpiknik dibawah pohon sakura atau disebut dengan Hanami.
Victoria Peak, Hongkong
Di Hongkong, Anda dapat melangkahkan kaki ke Victoria Peak. Disana terdapat bangunan bersejarah, museum Madame Tussauds, dan melihat pahatan indah dari lilin dengan ukuran sesungguhnya. Anda pun dapat mengunjungi ocean Park Honngkong, suatu tempat wahana permainan keluarga favorit dan kebun binatang mini dengan hewan khasnya, panda merah.

Disneyland Hongkong yang memiliki lima area bermain, Fantasyland, Adventureland, Tumorrowland, Main Street USA, dan Toy Story Land membuat Anda dan keluarga enggan beranjak. Masih banyak lagi atraksi wisata menarik di kota ini.

Untuk mewujudkan impian Anda menikmati segala atraksi wisata menarik di belahan dunia, biro perjalanan wisata Golden Rama telah menyiapkan beragam paket wisata menarik. Segera rencanakan jadwal liburan Anda.